Rabu, 02 Mei 2018

E- Business dan SEARCH ENGINE OPTIMIZATION (SEO) PADA E-COMMERCE


TUGAS INDIVIDU I-->  E- COMMERCE 


BAB II
E-BUSINESS

1.      Sebutkan pengertian, perbedaan dan persamaan serta contoh dari E-COMMERCE, E-BUSINESS, M-COMMERCE!
          Jawab :
Pengertian:
·  E-COMMERCEadalah penyebaran,pembelian,penjualan,pemasaran barang dan jasa melalui system elektronik seperti internet atau televisi,www,atau jaringan computer lainnya

·       E-BUSINESS
adalah aktivitas yang berkaitan secara langsung maupun tidak langsung dengan proses pertukaran barang dan/ataujasa dengan cara memanfaatkan internet sebagai media komunikasi dan transaksi,dan salah satu aplikasi teknologi internet yang merambah dunia bisnis internal,melingkup system,pendidikan pelangganan perkembangan produk,dan pengembangan usaha  Perbedaan

·  M-COMMERCE
    adalah pembelian dan penjualan jasa dan barang-barang melalui atau alat wireless handheld seperti telepon seluler dan personal digital assistant (PDAs).

Perbedaan:

E-commerce dan E-business
Perbedaan Antara Proses Eksternal dan Proses Internal
Perbedaan Cakupan Proses Eksternal dan Proses Internal.
Perbedaan Kompleksitas Strategis.
Perbedaan Jumlah Itegrasi di Dalamnya.
E-Business yang cakupannya lebih luas dari E-Commerce
E-commerce dan M- Commerce
·    M-commerce berarti menggunakan ponsel dengan akses Internet, sementara e-commerce membutuhkan laptop atau desktop, namun keduanya online dilakukan.

·           Anda dapat membayar transaksi e-commerce melalui mesin gesek tempat Anda menggesek kartu kredit Anda, m-commerce belum memiliki ini.
·           M-commerce lebih portabel dibandingkan dengan e-commerce, karena ponsel mudah dibawa.
·     'm' dalam m-commerce berarti telepon genggam, sedangkan 'e' dalam e-commerce berarti elektronik.

Persamaan:
e-commerce dan e-business
·           Kesamaan proses.
Kesamaan utama dalam e-commerce dan e-business adalah kesamaan proses, mencakup proses bisnis yang memanfaatkan teknologi komputer sebagai media bisnis

·            Value chain
Baik e-commerce maupun e-business sama-sama memiliki peran dalam value chain, hal ini diwujudkan dengan adanya modul-modul pendukung value chain pada aplikasi keduanya, seperti proses iklan, proses bisnis, pemasaran, penjualan dan stok barang

·            Interasksi dengan konsumen
Baik e-commerce maupun e-business sama-sama  memiliki interaksi dengan pelanggan melalui sistem, aplikasi, dan layanan yang disertakan pada aplikasi keduanya

·            Interaksi dengan rekan bisnis dan supplier
Baik e-commerce maupun e-business sama-sama memiliki interaksi dengan mitra kerja terkait dengan barang dan jasa yang ditawarkan secara online .

Contoh:
·      E-COMMERCE
Perusahaan yang menerapkan e-commerce adalah amazon (www.amazon.com), dimana pengunjung web akan ditawarkan sejumlah produk dan dapat langsung melakukan trasaksi pembelian melalui situs tersebut, atau sering di sebut shopping cart.
·      E-BUSINESS
     perusahaan yang menerapkan e-bussines adalah Dell (www.dell.com), dimana pengunjung (client) situs Dell akan dipandu untuk memilih produk yang Ia inginkan, didalam situs tersebut hanya akan berisikan tentang informasi suatu produk yang dipasarkan, tujuannya agar pengunjung tertarik akan produk yang ditawarkan.
M-COMMERCE
Pembayaran tagihan melalui mobile phones

2.       Sebutkan 7 elemen pada E- BUSINESS beserta peranannya!
          Jawab :
·           Fokus.
Produk-produk yang dijual di internet harus menjadi bagian yang fokus dari masing-masing manajer produk.

·           Banner berupa teks,
Karena respons yang diperoleh dari banner berupa teks jauh lebih tinggi dari banner berupa gambar.

·           Ciptakan 2 level afiliasi.
Memiliki distributor penjualan utama dan agen penjualan kedua yang membantu penjualan produk/bisnis.


·           Manfaatkan kekuatan e-mail.
E-mail adalah aktivitas pertama yang paling banyak digunakan di Internet, maka pemasaran dapat dilakukan melalui e-mail atas dasar persetujuan.

·           Menulis artikel.
Kebanyakan penjualan adalah hasil dari proses edukasi atau sosialisasi, sehingga produk dapat dipasarkan melalui tulisan-tulisan yang informatif.

·           Lakukan e-Marketing.
Sediakan sebagian waktu untuk pemasaran secara online.

·           Komunikasi instan.
Terus mengikuti perkembangan dari calon pembeli atau pelanggan tetap untuk menjaga kepercayaan dengan cara komunikasi langsung.

3.     Berikan salah satu contoh tindak kejahatan pada transaksi di dunia digital serta bagaimana perlindungan hukumnya pada kasus tersebut!
          Jawab :
          Ketika berbelanja barang secara online, tetapi barang yang dibeli tidak sama dengan yang dilihat di foto pada iklan yang dipajang. Kasus tersebut dapat simpulkan sebagai salah satu pelanggaran terhadap hak konsumen. Untuk perlindungan hukum salah satunya yaitu :
Pasal 4 UU PK menyebutkan bahwa hak konsumen adalah :
a.     hak atas kenyamanan, keamanan, dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang dan/atau jasa;
b.    hak untuk memilih barang dan/atau jasa serta mendapatkan barang dan/atau jasa tersebut sesuai dengan nilai tukar dan kondisi serta jaminan yang dijanjikan;
c.    hak atas informasi yang benar, jelas, dan jujur mengenai kondisi dan jaminan barang dan/atau jasa;
d.     hak untuk didengar pendapat dan keluhannya atas barang dan/atau jasa yang digunakan;
e.     hak untuk mendapatkan advokasi, perlindungan, dan upaya penyelesaian sengketa perlindungan  konsumen secara patut;
f.      hak untuk mendapat pembinaan dan pendidikan konsumen;
g.     hak unduk diperlakukan atau dilayani secara benar dan jujur serta tidak diskriminatif;
h.    hak untuk mendapatkan kompensasi, ganti rugi dan/atau penggantian, apabila barang dan/atau jasa yang diterima tidak sesuai dengan perjanjian atau tidak sebagaimana mestinya;
i.     hak-hak yang diatur dalam ketentuan peraturan perundangundangan lainnya.

BAB III
SEARCH ENGINE OPTIMIZATION (SEO) PADA E-COMMERCE

1.       Jelaskan pengertian search engine serta berikan minimal 3 contoh search engine!
          Jawab :
          Search Engine (Mesin Pencari) adalah sebuah sistem software yang di desain untuk mencari berbagai informasi yang tersimpan dalam layanan World Wide Web (WWW), File Transfer Protocol (FTP), Mailing List, atau News Group yang berada di dalam sebuah atau sejumlah Server dalam suatu batasan jaringan. Hasil dari pencarian akan menampilkan berbagai data informasi yang bersumber dari sebuah Website, Blog, Forum tertentu. Hasil dari pencarian sering disebut sebagai Search Engine Result Pages (SERPs).

3 Contoh Search Engine yaitu
·         google.com
·         yahoo.com
·         msn.com

2.       Jelaskan 7 elemen utama dalam meraih sukses SEARCH ENGINE OPTIMIZATION!
          Jawab :
7 elemen utama di dalam meraih sukses SEO, sebagai berikut :
·          Konten
Konten merupakan elemen terpenting dan vital didalam menuju sukses untuk Search Engine Optimzation. Untuk itu pastikanlah, bahwa Anda produktif di dalam menciptakan konten-konten digital pada website Anda. Misalkan dengan  aktif memperbaruhi dan menambahkan konten digital pada website Anda serta buatlah konten yang menarik, unik dan banyak dicari oleh para pengguna internet karena dengan hal tersebut maka artikel-artikel tersebut akan banyak dikunjungi dan peringkatnya berada pada urutan teratas pada hasil pencarian di mesin pencari.

·         Desain
Desain dari suatu website juga memegang peranan penting, karena desain yang baik dan bermutu akan memberikan tampilan yang menarik dan nyaman bagi para pengunjung halaman website Anda., sehingga pengunjung betah untuk berlama-lama mengakses semua informasi pada setiap halaman website Anda.

·          HTML (Hyper Text Markup Language)
HTML Merupakan salah satu bahasa pemrograman yang digunakan di dalam pembuatan aplikasi dan layanan berbasis web, termasuk juga di dlam penyediaan dukungan SEO. Melalui html, seorang web master atau sekaligus pemilik website bersangkutan dapat menambahkan Meta Tag, Tag bahkan konten di dalam artikel, tautan ke URL suatu file, penambahan gambar, video, dan audio, pada halaman website.

·          Key Word (Kata Kunci)
Kata kunci yang tepat sangat menentukan website Anda berada di peringkat teratas pada hasil pencarian di mesin pencari, sehingga akan sering dikunjungi oleh pengguna internet. Satu atau beberapa buah kata kunci dapat dikombinasikan menjadi sebuah kalimat pencarian.
·       Back links
Back Links merupakan sebuah kata atau kalimat pada suatu website (links), yang apabila diklik oleh pengguna internet, maka akan  mengarah ke website Anda maupun website lainnya pada website yang sama. Jadi apabila Anda ingin sukses dalam menggunakan SEO, maka Anda harus mengetahui strategi menggunakan Back Links ini.

·          Strategy
Strategi di sini dimaksudkan semua strategi perencanaan yang dilakukan oleh pemilik website untuk setiap elemen lainnya pada SEO. Misalkan strategi untuk elemen Back Links, strategi pemanfaatan HTML, strategi dalam penggunaan Key Word, dan lain-lain. Strategi yang tepat akan membantu di dalam memenangkan persaingan dengan kompetitor serupa untuk optimalisasi website berbasiskan SEO.

·          Marketing .
Sisi marketing (pemasran) secara tidak langsung membantu meningkatkan peringkat website Anda di dalam daftar hasil pencarian di mesin pencari. Sisi marketing ini perlu dilakukan, misalnya dengan menggunakan sejumlah layanan berbasis website untuk memasang iklan mengenai produk Anda beserta dengan alamat website Anda, maka publik/ pengguna internet akan mengetahui lebih detail mengenai produk yang Anda tawarkan di dalam toko online tersebut.


3.       Jelaskan 4 hal yang perlu diketahui megenai SEO dan E-Commerce!
Jawab :
4 hal yang perlu diketahui mengenai SEO dan E- Commerce yaitu

·      Merchandising

Merchandising adalah dasar dari bisnis retail apapun. Mencari sumber produk, negosiasi margin, mengelola stok, menjaga hubungan baik dengan supplier dan menyusun produk di website adalah pekerjaan-pekerjaan yang terkait dengan merchandising.

·      Production

  Setelah produk tersedia di gudang Anda, tantangan selanjutnya adalah menampilkan produk-produk tersebut di website. Production team biasanya menangani digital imaging, menulis konten, dan mengkategorikan produk. Kedengarannya simple, namun percayalah, banyak sekali pekerjaan yang harus dilakukan.
Pada proses production, tujuannya adalah untuk membuat produk Anda agar terlihat menarik di website. Anda harus menentukan bagaimana Anda akan menampilkan produknya. Menentukan cara imaging dan menulis konten sangat penting. Setelah itu, Anda perlu membuat sebuah sistem utnuk mengorganisir peluncuran prouk Anda. Hal yang tidak diharapkan untuk terjadi adalah mempunyai terlalu banyak produk dan menyebabkan production team kesulitan menanganinya.

·      Marketing

Ini adalah jembatan antara website dan pelanggan potensial Anda. Tantangan yang paling pertama adalah bagaimana membuat orang-orang tahu tentang perusahaan Anda. Habiskanlah bulan-bulan pertama Anda untuk mendapatkan sebanyak mungkin traffic. Jangan terlalu memikirkan tingkat konversi ketika Anda masih pada tahap awal. Tingkat konversi dapat diukur ketika Anda telah mempunyai jumlah traffic yang besar.

·      Customer Service

Anda perlu memperhatikan bagaimana cara Anda memperlakukan pelanggan Anda. Sebagai bisnis online, sangat penting untuk membuka sebanyak mungkin saluran komunikasi dengan pelanggan Anda. Pada Sportdeca, kami menggunakan telepon kabel, telepon seluler, email, social media, whatsapp, LINE dan BBM untuk berkomunikasi dengan pelanggan kami. Pastikan Anda menjawab pertanyaan dari pelanggan secepat mungkin. Ada tools seperti Zendesk atau Bornevia yang dapat mempermudah Anda.
Customer service yang baik berarti Anda memperhatikan setiap detil pada keseluruhan pengalaman belanja pelanggan. Pada bisnis online, proses dimulai sejak pelanggan meng-klik website Anda hingga mereka menerima produknya dan menggunakannya sehari-hari. Seluruh aktivitas didalamnya sangat penting, pastikan Anda mempunyai matriks untuk mengukur setiap aktivitas tersebut.

 

REFERENSI

Hendidermawan.2013. Peranan E-Business.


Septino, Gereggi .2018. Pengertian Search Engine (Mesin Pencari).

http://www.seogereggi.com/2015/03/pengertian-search-engine-mesin-pencari.html
(03.05.2018: 09.33)

Irpayanti, jenik .2017. 7 elemen utama dalam meraih sukses SEO.


Mahatma, Rhein.2017. Memulai Bisnis Online : 4 Hal Utama yang Harus diperhatikan ketika Membuat B2C eCommerce oleh @ramadhonanto

https://buattokoonline.id/memulai-bisnis-online-4-hal-utama-yang-harus-diperhatikan-ketika-membuat-b2c-ecommerce-oleh-ramadhonanto/
(01.05.2018: 10.50)

Setiawan, IWayan Toni. 2016. E-Commerce, E-Business Dan M-Commerce.


Amarwat,NiPutu Tias. 2012.E-Commerce, E- Business, Mobile Commerce.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar